Latest News

MARTABAK MANIS MINI EMPUK DAN GURIH

Martabak Manis merupakan salah satu yang menjadi favorit masyarakat Indonesia. Tekstur empuk dan rasanya yang gurih membuat makanan satu ini banyak penggemar. Berikut resep dan cara membuat Martabak Mini Manis Empuk dan Gurih.



Resep Membuat Martabak Mini Manis Empuk dan Gurih :
* Air 200 ml
* Ragi instan 1/4 sachet kecil
* Susu bubuk 1/2 sdt
* Garam 1/2 sdt
* Soda kue 1/4 sdm
* Baking powder 1/4 sdt
* Vanili bubuk 1/4 sdt
* Gula pasir 25 gram
* Tepung terigu 250 gram


Resep Isi Martabak Mini Manis Empuk dan Gurih :
* Mentega
* Kacang Tanah Sangrai
* Gula Pasir
* Keju
* Mesyes
* Susu Kental Manis


Cara Membuat Martabak Mini Manis Empuk dan Gurih :
* Campur air , ragi , susu bubuk , garam , soda kue , baking powder , vanili dan gula pasir. Kocok sampai tercampur rata.
* Masukkan tepung terigu sedikit demi sedikit ke dalam adonan. Campur sampai rata sampai kental. Diamkan adonan selama 1 jam.
* Panaskan wajan anti lengket lalu tuang adonan ke dalam wajan. Taburi gula pasir saat adonan sudah setengah matang. Biarkan sampai adonan sampai bersarang dasarnya dan matang. Angkat.
* Olesi permukaan martabak  dengan mentega. Taburi dengan kacang mesyes dan keju parut. Tuangi susu kental manis. Lipat martabak menjadi dua dan olesi juga bagian kulitnya. Potong  - Potong martabak menjadi beberapa bagian. Letakkan di atas piring saji.
* Sajikan Martabak Mini Manis Empuk dan Gurih dalam keadaan hangat.


Selamat mencoba dan semoga menjadi inspirasi dalam mengisi waktu luang bersama keluarga dengan mencoba dan menikmati resep ini.

0 Response to "MARTABAK MANIS MINI EMPUK DAN GURIH"